Monday, September 26, 2011

Mikoshi : The Japanese Portable Shrine

Mikoshi on Matsuri Festival
Mikoshi adalah kuil Shinto portable yang biasanya diarak pada festival matsuri di Jepang. Pengikut Shinto percaya bahwa itu berfungsi sebagai kendaraan untuk mengangkut dewa saat bergerak antara kuil utama dan sebuah kuil baru. Seringkali, mikoshi menyerupai sebuah bangunan miniatur, dengan pilar-pilar, dinding, atap, beranda dan sebuah pagar.


People Carrying Mikoshi
Biasanya bentuk dari mikoshi adalah persegi panjang, segi enam, dan octagon. Pada bagian depan dan belakan biasanya terdapat kayu yang dihunakan untuk mengarak mikoshi, Atap pada mikoshi dihiasi oleh burung phoenix atau naga.


Selama Matsuri / festival Jepang, orang membawa mikoshi di pundak mereka dengan cara dua atau empat posisi. Mereka membawa mikoshi dari kuil awal, lalu berjalan ke pelataran kuil, lalu ke jalan di sekitar kuil dan terakhir kembali ke kuil. Ada juga kebiasaan mencelupkan mikoshi ke danau, sungai atau laut. Biasanya mikoshi di bawa oleh puluhan orang dan ada juga mikoshi yang di bawa oleh anak-anak dengan ukuran yang lebih ringan tentunya.

Mikoshi on Sanja Matsuri. Asakusa, Tokyo


Source : en.wikipedia.org/wiki/Mikoshi

No comments:

Post a Comment